KOTA SERANG — Javanewsonline.co.id | Tim Relawan Econext Ventures, perusahaan yang berfokus pada pelestarian lingkungan, kembali menggelar aksi sosial dengan membagikan santunan dan sembako kepada warga Kampung Ciwedus, Kelurahan Bendung, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, pada Minggu, 11 Agustus 2024.

Ketua Relawan Econext Ventures, Ade Zulhadi, mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari komitmen perusahaan untuk berkontribusi langsung kepada masyarakat Banten, terutama di Kota Serang. “Hari ini, kami menyalurkan bantuan dari Econext Ventures kepada masyarakat di Kelurahan Bendung. Kegiatan bakti sosial ini adalah bentuk nyata kepedulian kami dalam mendukung kesejahteraan masyarakat,” ujar Ade Zulhadi.

Dalam kegiatan tersebut, bantuan diserahkan kepada lima keluarga yang membutuhkan, yakni Ibu Suhenah, Ibu Maryamah, Ibu Nursiyah, Ibu Romlah, dan Ibu Maerani.

Salah satu penerima bantuan, Ibu Romlah, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Econext Ventures atas bantuan yang diberikan. “Terima kasih Econext Ventures atas bantuan ini. Kami sangat senang dan berharap Econext semakin jaya, maju, dan bermanfaat untuk masyarakat, khususnya di Banten,” ucapnya dengan penuh haru.

Dengan adanya aksi sosial ini, Econext Ventures menunjukkan bahwa mereka tidak hanya berfokus pada pelestarian lingkungan, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan masyarakat sekitar. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *