Kaltara – javanewsonline.co.id | Kementerian Sosial memberikan bantuan kepada 122 KK di Desa Bukit Harapan dan 31 KK di Desa Maspul Kecamatan Sebatik, yakni BBM PKH dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), kepada 122 KK, di Kecamatan Sebatik Tengah Kabupaten Nunukan Kaltara, yang diselenggarakan dari kantor pos Desa Sungai Pancang Sebatik Utara, bertempat di Desa Bukit harapan, Sabtu (26/11).

Salah satu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) mengatakan, bahwa masyarakat sangat senang dengan adanya bantuan dari pemerintah pusat untuk meringankan beban warga.
“Semoga bantuan tersebut bisa digunakan dengan baik dan pemerintah pusat senantiasa memperhatikan bantuan warga yang berada di perbatasan Indonesia Malaysia dan warga menerima langsung uang tunai tersebut,” ujarnya.
Dengan bantuan uang tunai tersebut warga dapat menggunakannya untuk membeli BBM.
Apalagi sekarang harga bahan bakar sudah naik, maka bantuan dari Program Keluarga Harapan (PKH) yang diperuntukan bagi warga kurang mampu sangat dibutuhkan warga.
“Hari ini warga dua desa itu rata-rata menerima bantuan uang tunai. Warga sangat berterima kasih kepada pemerintah pusat,” pungkasnya. (Sahabuddin)